Menu

Mode Gelap

Culture · 25 Feb 2023 12:07 WIB ·

5 Fakta Tentang Musim Sakura di Jepang


					One man and one woman are traveling in sakura park fukuoka. Lovely couple in spring. Perbesar

One man and one woman are traveling in sakura park fukuoka. Lovely couple in spring.

Ryokotomo.com 5 Fakta Tentang Musim Sakura di Jepang ini jarang diketahui oleh orang-orang. Jadi sebelum kamu berlibur ke Jepang, pastikan kamu tahu beberapa fakta di bawah ini ya! Berikut adalah fakta mengenai musim Sakura di Jepang yang banyak orang tidak ketahui!

Bunga Sakura Memiliki Simbol

Ryokotomo - e98e0328 ryokotomo.com 5 fakta tentang musim sakura di jepang

source: Hotelscombined

Cherry Blossom dikenal sebagai Sakura dalam Bahasa Jepang. Bunga yang satu ini tidak hanya melambangkan kembali atau mulainya musim semi, namun juga memiliki symbol sebagai pembaharuan dan harapan.

Ibu Kota Bunga Sakura

Ryokotomo - ccc87f73 ryokotomo.com 5 fakta tentang musim sakura di jepang

source: Travel and Leisure

5 fakta tentang musim Sakura di Jepang yang selanjutnya adalah tentang ibu kota bunga ini. Jika bicara mengenai Bunga Sakura, pasti banyak yang mengira bahwa bunga ini berasal dari Jepang. Bunga Sakura memang bunga nasional Jepang dan bis akita temui di koin 100 yen. Namun faktanya, Jepang bukanlah ibu kota dari bunga Sakura. Gelar saat ini dipegang oleh Macon, Georgia di Amerika Serikat yang menjadi rumah bagi lebih dari 300.000 pohon Sakura.

Bunga Sakura Tertua di Jepang

Ryokotomo - 06e5cf16 ryokotomo.com 5 fakta tentang musim sakura di jepang

source: NPR

Jepang memiliki pohon Sakura tertua lho! Pohon tertua di Jepang berusia lebih dari 2.000 tahun, kamu dapat menenemukannya di Jindai Zakura tepatnya di halaman Kuil Jissoji di Yamanashi, dengan keliling akar 13,5 meter. Pastikan ketika kamu liburan ke Jepang, kamu juga melihat bunga Sakura tertua ini ya!

Bunga Sakura Memiliki Banyak Jenis

Ryokotomo - a1e98ec8 ryokotomo.com 5 fakta tentang musim sakura di jepang

source: Tokyo Cheapo

5 fakta tentang musim Sakura yang mungkin tidak banyak diketahui adalah bunga Sakura memiliki lebih dari 100 jenis varietas. Salah satu jenis bunga Sakura yang paling popular adalah Somei Yoshino, yang memiliki bunga warna putih dengan tanda warna merah muda. Fakta lainnya mengenai bunga Sakura, bunga ini hanya bertahan sekitar 1 minggu saat mekar penuh dan pohon-pohon Sakura rata-rata hidup selama 40 tahun.

Ketika kamu liburan ke Jepang di musim semi, kamu bisa mencari tahu kira-kira jenis bunga Sakura apa yang sedang kamu lihat.

Piknik Merupakan Tradisi

Ryokotomo - c6c07082 ryokotomo.com 5 fakta tentang musim sakura di jepang

source: GaijinPot Blog

5 fakta tentang musim Sakura di Jepang yang terakhir adalah mengenai piknik. Piknik di taman untuk melihat bunga Sakura (Hanami) merupakan tradisi Jepang selama musim semi. Ini adalah tradisi Jepang Kuno dan sudah ada sejak berabad-abad yang lalu. Ingin tahu keseruan Hanami? Kamu bisa tonton disini!

Untuk Informasi Unik dan Travel Jepang, selalu buka ryokotomo.com
Ikuti kami di Facebook, Twitter dan Instagram @ryokotomoid
Artikel ini telah dibaca 34 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Etika Naik Kereta di Jepang. Panduan Sopan Santun di Tanah Sakura

30 July 2024 - 08:00 WIB

etika

Inari Jinja, Menyibak Misteri Rubah dan Kuil Inari yang Menawan

29 July 2024 - 08:00 WIB

inari jinja

Panduan Santai untuk Menikmati Kabuki di Kabukiza, Ginza

2 July 2024 - 08:00 WIB

kabuki

Era Baru Kapal Kangei Maru Jepang Meneguhkan Tradisi Perburuan Paus Kontroversial

25 June 2024 - 08:00 WIB

tradisi perburuan paus

Mengelola Sampah di Jepang Jadi Tantangan dan Solusi untuk Wisatawan

23 June 2024 - 08:00 WIB

mengelola sampah

Keunikan dan Misteri di Balik Japanese Serow, Kambing Hutan Jepang

20 June 2024 - 08:00 WIB

kambing hutan jepang
Trending di Culture